REVIEW DOKUMEN (KOM) MA NURUL AMIN DAN MA BUSTANUL ULUM BERSAMA PENGAWAS BINA

Sabtu, 05 Juli 2025 Review Kurikulum Operasional Madrasah bersama pengawas madrasah Mokhamad Arifi, MM.

KOM adalah Kurikulum Operasional Madrasah. Di dalam Kurikulum Merdeka KOM menjadi acuan dasar pembelajaran di sebuah satuan Pendidikan.

KOM merupakan rencana proses belajar di Madrasah sebagai pedoman seluruh penyelenggaraan pembelajaran. Dikembangkan sesuai dengan struktur kurikulum dan standar yang telah ditetapkan pemerintah

Pengawas Bina Madrasah Aliyah Mokhamad Arifi, MM. sebagai Pemateri ” Banyak lembaga yang telah melaksanakan kurikulum meedeka tapi tidak membuat modul proyek, maka yang perlu dilakukan oleh lembaga adalah:

  1. Merencanakan, menjalankan, dan mengevakuasi proyek yang telah dbuat.
  2. mengidentifikasi tingkat kesiapan lembaga dalam menjalankan Proyek. Tim mengidentifikasi kesiapan lembaga untuk melaksanakan proyek dengan cara pendekatan pembelajaran, yang mana peserta didik mengeksplorasi masalah untuk mendapatkan pengetahuan yang lebih luas lagi.
  3. Menentukan dimensi dan temaTim fasilitator menentukan fokus dimensi dan juga bertanggung jawab merancang jumlah proyek serta mengalokasi waktu. Dimensi dan tema dapat disesuaikan dengan kondisi lembaga.
  4. Menyusun modul proyek.Tim menyusun dokumen yang berisi tujuan, langkah – langkah, media pembelajaran, dan asesmen yang diperlukan.
  5. Merancang strategi pelaporan proyek.Tahapan terakhir ini tim diharapkan merencanakan strategi pengelolaan dan pelaporan hasil proyek yang telah disusun.

Semoga pelaksaan sosialisasi hari ini bisa menjadi ilmu yang mamfaat barokah untuk kemajuan lembaga dimasa yang akan datang aamiin

by Admin

Bagikan:

Tags

Baca Juga